DONYAPOST, Banda Aceh — Ketua ICMI Aceh, Dr. Taqwaddin, SH, resmi melepas tim relawan ICMI yang bertolak menuju Kabupaten Aceh Tamiang, salah satu wilayah yang paling parah terdampak bencana hidrometeorologi.
Prosesi pelepasan berlangsung pada Sabtu (6/12/2025) di halaman Kantor ICMI Aceh, Komplek Gedung Juang, Banda Aceh. Tim relawan ini dipimpin oleh Ketua MPW Pemuda ICMI Aceh, Dr. Muhammad Yasar, S.TP., M.Sc, dengan anggota yang berasal dari unsur ICMI dan Pemuda ICMI Aceh.
Dalam sambutannya, Dr. Taqwaddin menjelaskan bahwa penyaluran bantuan perdana ini difokuskan untuk Aceh Tamiang. “Insya Allah pada kesempatan berikutnya bantuan akan kita kirim ke wilayah lain. Kita berharap semua daerah dapat kita jangkau,” ujarnya.
Ia menambahkan, ICMI Aceh terus menggalang donasi dari masyarakat, khususnya keluarga besar ICMI di seluruh Indonesia. Bantuan yang dikirim hari ini merupakan hasil pengumpulan sejak 1 Desember 2025.
“Alhamdulillah, untuk distribusi perdana ini kita mengirim sekitar tiga ton beras, pakaian layak pakai, mukena dan perlengkapan salat, makanan-minuman, serta kebutuhan darurat lainnya,” jelasnya.
Seluruh bantuan itu diangkut menggunakan KM Malahayati melalui Pelabuhan Ulee Lheue. Kapal direncanakan berlabuh di Pelabuhan Kuala Langsa sebelum perjalanan darat diteruskan ke Aceh Tamiang.
Adapun tim relawan yang mendampingi penyaluran bantuan terdiri dari: Muhammad Yasar, Muhammad Fadhil, Achyar Rasyidi, Fauzi Umar, Muzakkir Fuad, Ahmad Sanusi, Malahayati, Alaina Qisti Saufa, dan Riski Nur Wansyah.
Hingga berita ini diturunkan, Ketua Tim Relawan Dr. Muhammad Yasar melaporkan bahwa KM Malahayati telah merapat di Pelabuhan Krueng Geukueh, Aceh Utara. Kapal dijadwalkan bersandar beberapa jam sebelum melanjutkan pelayaran menuju Kuala Langsa.
Sementara itu di Banda Aceh, tim Posko Peduli Bencana ICMI Aceh terus menghimpun bantuan dari masyarakat. Koordinator Piket Posko, Dr. Monalisa, SP., M.Si, mengimbau masyarakat untuk menyalurkan bantuan langsung ke posko di halaman Pendopo Gubernur Aceh. Donasi dalam bentuk uang dapat disalurkan melalui rekening BSI 7303694708 a.n. ICMI Aceh.
